Bolu Pisang


Gambar mungkin berisi: makanan dan teks
.Bahan :
300 gr pisang, haluskan dengan garpu (aku pakai pisang raja)
6 butir telur
240 gr gula pasir
400 gr terigu protein sedang (segitiga biru)
2 sdt BPDA (baking powder double acting)
1 sdt baking soda
360 gr margarin, lelehkan
40 gr fibercreame .
Cara membuat :
1. Campur tepung terigu, baking soda dan BPDA, aduk rata, ayak dan sisihkan
2. Lelehkan margarin, masukan fibercreame, aduk rata dan sisihkan
3. Mixer gula pasir dan telur hingga putih dan kental berjejak. Masukan tepung mixer dengan kecepatan rendah. Lalu masukan pisang, mixer sebentar lalu masukan margarin leleh, aduk dengan spatula hingga rata.
4. Siapkan loyang, oles dengan margarin dan taburi dengan terigu atau bisa juga dioles dengan carlo. Tata potongan pisang didasar loyang lalu Masukan adonan dan hentakan adonan.
5. Oven dengan suhu 180°C kurang lebih 30 menit dengan api bawah, setelah itu pindahkan api atas kurangblebih 7 menit. Atau tusuk adonan degan tusuk gigi bila tusuk gigi bersih tandanya bolu sudah matang.
6. Angkat dan siap disajikan

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Bolu Pisang"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel