Sayap Ayam Goreng Mentega

Gambar mungkin berisi: makanan
Bahan:
500 gr sayap ayam, cuci bersih lalu berikan sedikit garam, merica, 1 sdm saus tiram dan 1 sdm kecap inggeris; balur hingga rata diamkan +/- 1 jam dalam kulkas setelah itu goreng sayap ayamnya hingga matang kecoklatan, angkat dan tiriskan
.
Bahan saus mentega:
4 siung bwg putih, cincang halus
1 bh bwg bombay, potong sesuai selera
5 bh cabe rawit merah, iris-iris
2 sdm kecap inggeris
1 sdm saus tiram
1 sdm kecap manis
1 sdm kecap asin
1/2 sdt gula
1/4 sdt merica
Garam secukupnya jika rasa kurg asin
4 sdm margarin (blueband)
.
Cara masak:
1. Tumis bwg putih dgn margarin hingga wangi lalu masukkan potongan bwg bombay dan irisan cabenya, tumis hingga agak layu.
2. Masukkan kecap inggeris, saus tiram, kecap manis, kecap asin, gula dan merica; aduk rata lalu icip rasanya. Jika rasa kurg asin maka boleh tambahkan garam secukupnya ya.
3. Setelah itu masukkan potongan sayap ayam gorengnya, aduk hingga tercampur rata dan meresap dgn sausnya; angkat dan sajikan

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Sayap Ayam Goreng Mentega"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel